Soal PTS (UTS) Bahasa Indonesia Kelaa 8 (VIII) SMP/MTs Semester 1 (Ganjil) Kurikulum 2013 Edisi Revisi


Berikut ini adalah contoh soal Penilaian Tengah Semester (PTS) Kurikulum 2013 edisi revisi 2017 (dalam kurikulum KTSP disebut dengan Ulangan Tengah Semester/UTS) mata pelajaran Bahasa Indonesia Kelas 8 (VIII) Semester 1 (Gasal/ Ganjil) SMP/MTs. Soal ini dapat dipakai sebagai latihan mengerjakan soal dalam rangka menghadapi ujian PTS/UTS kurikulum 2013.


Kunjungi juga:

I. Pilihlah jawaban yang paling tepat diantara huruf a, b, c atau d, dengan cara menghitamkan lingkaran pada lembar jawab yang tersedia!

Teks berita untuk soal nomor 1 dan 2
Indonesia berada dalam status darurat narkoba. Menurut data yang dirilis Badan Narkotika Nasional (BNN) ada lebih dari lima juta pecandu narkoba di negeri ini. Angka yang memprihatinkan.Terlebih mayoritas pengguna narkoba di Indonesia adalah remaja.

1. Pernyataan yang sesuai untuk teks berita di atas adalah…
    A. Indonesia adalah negara yang mayoritas penduduknya mengonsumsi narkoba.
    B. Narkoba adalah sesuatu yang biasa bagi warga Indonesia.
    C. Mayoritas pengguna narkoba di Indonesia adalah remaja
    D. Pencandu narkoba di Indonesia mencapai seratus juta jiwa

2. Pokok-pokok berita yang terkandung dari berita di atas adalah….
    A. siapa, apa, bagaimana
    B. siapa, di mana, apa
    C. siapa, kapan, mengapa
    D. siapa, mengapa, bagaimana

Tanah longsor di bulan Maret 2016 dengan nilai kerugian hampir seratus miliar rupiah menjadi bahan perdebatan di antara para warga. Pemerintah kota menyalahkan alam, sementara warga menilai sebagai kesalahan pemerintah kota dalam menjaga lingkungan dan tata ruang kota.

3. Pertanyaan yang jawabannya terdapat pada teks berita diatas adalah….
    A. siapa yang menyebarkan tanah longsor di bulan Maret?
    B. mengapa terjadi tanah longsor di bulan Maret?
    C. apakah pemerintah kota salah dalam menjaga lingkungan?
    D. berapa nilai kerugian akibat tanah longsor pada bulan Maret?

Berita 1
Banjir melanda Perum Antapani, Kota Bandung Senin (9/5).Kejadian itu karena sungai meluap setelah hujan deras mengguyur.Akibat banjir banyak rumah dan jalan yang terkenang sehingga menghambat aktivitas warga.Kerugian ditaksir mencapai delapan ratus juta rupiah.
Berita 2
Kebakaran melanda Desa Cikupa, Kabubaten Pangandaran pada Senin (19/5).Si jago merah melahap puluhan rumah.Kerugian diperkirakan delapan ratus juta rupiah. Pemadam kebakaran baru bisa memadamkan api setelah mendapat bantuan dari warga.

4. Kesamaan dari kedua teks berita tersebuat adalah….
    A. waspada akan bencana
    B. kebakaran mengakibatkan kerugian
    C. terjadi pada hari Senin (9/5)
    D. taksiran kerugian mencapai delapan ratus juta rupiah

(1) Empat orang berjas rapi tampak duduk di lobi Rumah Makan Sambal Layang. (2) Mereka sepertinya sedang membicarakan sesuatu yang amat rahasia. (3) Rasanya ada yang tidak beres dengan gelagat mereka. (4) Kira-kira apa ya yang sedang dibicarakannya?

5. Kalimat yang berupa fakta terdapat pada nomor….
    A. (1)
    B. (2) 
    C. (3) 
    D. (4)

Teks berita untuk nomor 6 dan 7!
Teks berita I
Puting beliung menyapa Wilayah Kabuparen Pangandaran, Selasa (10/5).Musibah itu menyebabkan 31 rumah rusak.

Teks berita II
Bertempat di Auditorium Kampus Universitas Galuh dilangsungkan acara seminar kewirausahaan Selasa (10/5).Acara itu diikuti 1000 peserta dari berbagai penjuru daerah.Pembicara pada kegiatan tersebut adalah Ippho Santosa.

6. Perbedaan penyajian kedua kutipan berita tersebut adalah ….
    A. Teks berita I diawali dengan apa, sedangkan berita II diawali dengan di mana
    B. Teks berita I diawali dengan apa, sedangkan berita II diawali dengan siapa
    C. Teks berita I diawali dengan kapan, sedangkan berita II diawali dengan siapa
    D. Teks berita I diawali dengan kapan, sedangkan berita II diawali dengan apa

7. Kesamaan topik dari kedua kutipan berita di atas adalah …
    A. tempat kejadian
    B. waktu kejadian
    C. apa yang terjadi
    D. musibah yang mengerikan

8. Sekitar 7.000 hektar hutan mangrove hancur di kawasan Cijulang, kabupaten Pangandaran, Jawa barat.
Perbaikan penulisan kalimat di atas agar menjadi kalimat yang tepat adalah …
    A. Sekitar 7.000 hektar hutan mangrove hancur di kawasan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa barat.
    B. Sekitar 7.000 hektar hutan mangrove hancur di kawasan Cijulang, kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.
    C. Sekitar 7.000 hektar hutan mangrove hancur di kawasan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.
    D. Sekitar 7.000 hektar hutan mangrove hancur di kawasan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, jawa barat.

Sebuah riset telah menemukan latihan sederhana untuk meredakan sakit punggung.Latihan ini dilakukan saat pagi hari.Ketika bangun tidur pagi hari jangan langsung turun dari tempat tidur.Pejamkan mata, bernafas perlahan dan dalam.Bayangkan rasa sakit dipunggung sebagai bola sebesar jeruk.Selanjutnya , bayangkan bola itu menyusut sampai sebesar buah anggur. Menyusut lagi sampai sebesar kacang polong. Akhirnya tidak ada sama sekali. Anda akan heran dengan hasilnya. (Disadur dari : Aura, Edisi 48.Th VII. Minggu ke-4.23-29, Desember 2004.)

9. Pertanyaan yang jawabannya tidak terdapat pada teks di atas adalah ….
    A. Apakah yang ditemukan oleh riset dalam teks di atas?
    B. Bagaimanakah cara latihan agar tidak sakit punggung?
    C. Di manakah kita dapat melakukan latihan tersebut?
    D. Siapa orang yang kita bayangkan ketika latihan itu?

Di luar masalah kebakaran hutan yang menjadi topik berbagai pertemuan internasional, musim kemarau yang selalu ditingkat suhu panas dan embusan angin cukup kencang, juga sukses menimbulkan kebakaran di kompleks perumahan dan pasar-pasar.Tak hanya itu, gara-gara sampah yang dibakar malam hari, sebuah sekolah alam di Semarang tak luput dari jilatan si jago merah yang meluluhlantakkan ruang-ruang yang seharusnya menjadi tempat belajar anak-anak. (Suara Merdeka, 30 September 2007), 

10. Pertanyaan yang tidak sesuai dengan isi teks di atas adalah…
     A. Kapan peristiwa kebakaran itu terjadi?
     B. Siapa yang pertama kali mengetahui peristiwa kebakaran itu?
     C. Apa penyebab kebakaran tersebut?
     D. Kapan sampah itu dibakar?

Soal selengkapnya klik disini >>

   
        

Subscribe to receive free email updates: